AMCnews.co.id. Kecamatan Tanjung Mutiara dan Kelok 44 jadi lokasi yang diprioritaskan dalam pengamanan Tour de Singkarak (TdS) 2018 pada etape 4, Rabu, (7/11).
Kapolres Agam, AKBP Ferry Suwandi, SIK, di Lubuk Basung, Selasa (6/11) menyebutkan, bahwa kedua lokasi itu difokuskan karena rawan terhadap insiden yang akan membahayakan keselamatan peserta TdS.
Untuk Kecamatan Tanjung Mutiara, pihaknya mengerahkan 30 personil yang ditempatkan di tiga titik yaitu, Pasar Tiku, Banda Gadang dan Gasan sebagai perbatasan Agam dengan Padang Pariaman.
“Lokasi itu menjadi titik fokus dalam pengamanan agar kita, agar dapat mengatasi hewan ternak berkeliaran, yang nantinya dapat mengganggu kelancaran iven berskala Internasional tersebut,” ujarnya.
Disebutkan, pihaknya sudah bekerjasama dengan pemerintah daerah untuk membuatkan surat edaran pada warga yang miliki hewan ternak, supaya selama pelaksanaan TdS etape 4 hewan ternak agar dikandangkan.
Sedangkan lokasi lain yang diprioritaskan adalah kelok 44, pihaknya juga sudah bekerjasama dengan BPBD untuk mengantisipasi apabila terjadi bencana.
“Kita akan upayakan dengan BPBD dan ikut membantu untuk mensterilkan jalan yang akan dilewati,” kata Kapolres Agam itu.
Pihaknya akan upayakan semaksimal mungkin dengan personil yang ada dan pihak lainnya, agar jalur kelok 44 bisa dilewati pembalab dengan aman.
(AMC05)