HUT Pramuka ke-57 di IV Koto Semarak

  • Bagikan

AMCNews.co.id — Upacara peringatan HUT Pramuka ke-57 di kecamatan IV Koto, Selasa, (14/8) di halaman SMAN 1 IV Koto berlangsung semarak.

Upacara peringatan HUT Pramuka dengan pembina Rahmi Artati selaku Kamabiran IV Koto mendapat apresiasi khusus dari berbagai pihak.

Pasalnya moment upacara yang dirangkai dengan berbagai kegiatan semarak HUT RI tersebut dihadiri ratusan peserta.

Dalam sambutannya Rahmi Artati menyebutkan, eksistensi pramuka sangat diandalkan dalam mendorong peningkatan mutu SDM dalam upaya menjadikan sosok pemimpin masa depan.

Rahmi Artati berharap, seluruh anggota pramuka berperan aktif dalam berbagai program inovasi daerah, membuat terobosan untuk kemajuan, serta memperkokoh kebersamaan dengan kekuatan agama dan adat.

Upacara peringatan HUT Pramuka di kecamatan IV Koto dilanjutkan dengan kegiatan lomba, diantaranya lomba PBB, lomba pemasangan tenda dan beragam lomba lain yang melibatkan ratusan siswa dan masyarakat.

AMC04

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *