Siswa MTsS Muhammadiyah Berhamburan Diguncang Gempa 5,6 SR

  • Bagikan

AMCnews.co.id — Siswa Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTsS) Muhammadiyah, berhamburan keluar kelas saat terjadi gempa bumi yang berkekuatan 5,6 SR, dalam simulasi bencana di sekolah itu, Sabtu (3/11).

Kegiatan ini merupakan program Baznas Tanggap Bencana (BTP), yang bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam, dalam rangka membentuk Madrasah Aman dan Tanggap Bencana (MANTAP).

Kalaksa BPBD Agam, melalui Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan, Yunaidi menyebutkan, bahwa kegiatan ini dilaksanakan setelah enam kali pertemuan, dimana juga sebagai evaluasi materi pelatihan yang telah diberikan pada tim MANTAP beberapa waktu lalu.

“Program ini akan dilanjutkan dan pihak sekolah sudah merencanakan membuat program rutin terkait simulasi ini,” ujarnya.

Menurutnya, kegiatan ini akan dapat meningkatkan kewaspadaan dan ketanggapan peserta apabila terjadi bencana, baik keselamatan diri sendiri maupun orang lain.

Kepala MTsS Muhammadiyah, Rahmadani mengaku bahwa kegiatan ini sangat menguntungkan bagi warga sekolah, karena dengan simulasi peserta bisa jadi anak yang tangguh bila terjadi bencana minimal di lingkungan tempat tinggal.

“Mudah-mudahan ini menjadi sebuah moment berharga bagi kami untuk menuju madrasah yang yang lebih baik kedepannya,” sebutnya.

Ucapan terimakasih juga diutarakan oleh Wali Nagari Sungai Batang, Jon Hendra, bahwa program ini sangat tepat dilaksanakan di nagari itu, khususnya di MTsS Muhammadiyah tersebut.

“Sungai Batang merupakan salah satu nagari rawan bencana, di mana dengan kegiatan ini dapat memberikan pembelajaran bagi siswa apa yang harus dilakukan saat terjadi bencana,” ujarnya.

Menurutnya, simulai ini seharusnya digelar memang untuk siswa, karena pembekalan terkait kebencanaan harus diberikan dan perkenalkan sejak dini. (AMC05)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *