AMCNews.co.id — Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Agam terus melakukan penguatan peran Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Posdaya dalam penanggulangan kemiskinan melalui pembinaan dan pelatihan.
Pembinaan dan pelatihan peningkatan peran Posdaya tersebut diberikan oleh LKKS Sumbar, Jumat (12/10) di aula kantor Camat Tanjung Raya. Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat mengembangkan usaha melalui program Posdaya serta menyamakan persepsi tentang program dan kegiatan di nagari dan jorong.
“Secara umum peran keluarga yang diberdayakan melalui Posdaya sudah berjalan di tingkat nagari-nagari, seperti gerakan program PKK,” ujar Ketua TP-PKK Agam Ny. Vita Indra Catri, saat membuka kegiatan pelatihan tersebut.
Kendati demikian, pihaknya mengakui bahwa belum semua terwadahi ke dalam kelembagaan Posdaya yang ada, namun pihaknya meminta melalui kegiatan ini bisa berjalan berkesinambungan dari kegiatan yang sudah dibentuk, serta memberikan motivasi bagi nagari yang belum memiliki Posdaya.
Oleh sebab itu, Ny. Vita menyambut baik adanya perhatian serius dari LKKS Sumbar dalam melakukan pembinaan terhadap anggota dan pengurus LKS, Dharmawanita yang ada di Kabupaten Agam.
Pasalnya, hal ini dapat memberikan kontribusi yang besar dalam mencetak sumber daya manusia yang berkualitas, sehingga konsep posdaya ini diharapkan membantu mengatasi hambatan yang selama ini menjadi terkendala pada upaya pemberdayaan keluarga. (AMC06)