Dibantu Perangkat Nagari Usia Muda, Walnag Ampang Gadang Optimis Visi Misinya Terwujud

  • Bagikan

Ampang Gadang, AMC – Wali Nagari Ampang Gadang, Kecamatan Ampek Angkek, Kabupaten Agam, Rifki Syaiful melantik Nanda Satria sebagai Wali Jorong Parik Putuih, Senin (8/3).

Rifki Syaiful mengatakan, Nanda Satria dilantik untuk mengisi kekosongan posisi Wali Jorong Parik Putuih, karena pejabat yang lama mengundurkan diri dari jabatannya.

Terpilihnya Nanda Satria setelah melalui tahapan seleksi yang dilakukan tim penyeleksi tingkat nagari, kemudian digelar musyawarah tingkat jorong untuk penjaringan calon wali jorong.

“Melalui musyawarah, terapung tiga nama dan dilakukan seleksi lanjutan seperti tertulis dan wawancara. Dari penilaian yang dilakukan, Nanda Satria memiliki nilai tertinggi dibanding dua calon lainnya,” ujarnya.

Menurut Rifki Syaiful, ini perangkat nagari terakhir yang diseleksi untuk mengisi kekosongan, yang semuanya diisi oleh usia muda.

Ia berharap, dengan sudah terisinya seluruh posisi perangkat nagari, hendaknya ada gerak cepat dari seluruh aparatur nagari untuk melakukan kerja lebih baik, profesional serta memiliki inovasi yang cemerlang.

“Dengan usia perangkat nagari yang masih muda, kita berharap dapat mendukung visi misi kita untuk menjadi kenyataan di lapangan,” pintanya.

Rifki menjelaskan, visinya adalah “Menjadikan Nagari Ampang Gadang Yang Gemilang”. Sedangkan misinya terdapat beberapa poin, salah satunya mengarah kepada generasi muda yang merupakan generasi penerus terutama di nagari.

“Dari salah satu misi itu, kita ingin jadikan generasi muda yang agamais, dengan cara membangun satu jorong satu rumah tahfiz gratis yang akan dimulai tahun ini, karena tahun kemarin adanya refocusing anggaran untuk penanganan pandemi Covid-19,” terangnya.

Dengan begitu, akan lahir generasi muda yang hafiz di Ampang Gadang, jika nanti mereka jadi wali nagari, maka menjadi wali nagari yang hafiz, jika jadi pimpinan daerah, maka akan jadi pimpinan daerah yang hafiz.

“Dengan dibantu oleh perangkat nagari yang usianya masih muda, semoga visi misi kita jadi Wali Nagari Ampang Gadang dapat terwujud ke depannya,” ujar Rifki. (t_m)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *