Matur, AMC – Bupati Agam Dr. H. Andri Warman menghadiri pengajian Organisasi Aisyiyah se-Kabupaten Agam, di Objek Wisata Lawang Park, Kecamatan Matur, Minggu (22/8).
Turut dihadiri Penasehat Aisyiyah Kabupaten Agam, Ny. Yenni Andri Warman, Kakan Kemenag Agam Marjanis, Ketua Aisiyah Agam, Fadilah, GOW yang diwakili Ny Ida Endrizal, anggota DPRD Agam Endrizal.
Ketua Aisyiyah Kabupaten Agam, Fadilah, mengatakan pengajian Aisyiyah Kabupaten Agam merupakan agenda rutin anggota dalam mensyiarkan ajaran Islam.
Ia menjelaskan, meskipun pandemi, pengajian dan pertemuan anggota Aiyiyah tetap jalan sesuai dengan aturan protokol kesehatan Covid-19.
“Ini pertemuan keempat kita tingkat kabupaten pada tahun ini,” ujarnya.
Peserta yang hadir dalam pengajian ini berjumlah 49 orang dari 7 cabang Aisiyah.
Ia menambahkan, kehadiran Bupati Agam dalam pertemuan itu dalam rangka bersilaturahim secara keorganisasian.
Sementara itu, Bupati Agam Dr. H. Andri Warman, mengakui sudah banyak kiprah yang dilakukan oleh Aisyiyah. Misalnya dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan ekonomi. Bahkan kader-kadernya juga tidak sedikit yang berperan aktif di sektor publik dan pemerintah.
“Karena kiprah Aisyiyah tidak lepas dari Organisasi Muhammadiyah,” jelas bupati.
Kendati demikian, bupati mengingatkan, sebagai organisasi perempuan tertua di Indonesia, Aisyiyah seharusnya mampu berdiri di garda terdepan dengan manajemen organisasi yang kuat.
“Silahkan berkiprah sesuai dengan aturan berlaku. Saya selalu mendukung, apabila ada kendala di lapangan saya siap untuk membantu,” tegas bupati. (Finand)