Lubuk Basung, AMC – Hari ini, Jum’at (18/12), Pemerintah Kabupaten Agam kembali mencatat lima orang pasien Covid-19 di daerah itu sembuh.
Mereka berasal dari Kecamatan Banuhampu satu orang, Baso satu orang, Kamang Magek satu orang dan Tilatang Kamang dua orang.
Hal ini dibenarkan Ketua Harian Satgas Covid-19 Kabupaten Agam, Martias Wanto.
“Mereka dinyatakan sembuh saat sampel swabnya negatif dua kali berturut setelah dilakukan pemeriksaan labor,” katanya.
Dengan begitu, maka pasien sembuh hingga kini tercatat sebanyak 1.314 orang atau 92,79 persen, dari 1.416 orang yang terkonfirmasi.
Namun, hari ini pihaknya masih menemukan kasus baru sebanyak lima orang yang berasal dari Kecamatan Lubuk Basung satu orang, Matur satu orang, IV Koto satu orang, Banuhampu satu orang dan Sungai Pua satu orang.
“Sehingga pasien yang masih menjalani isolasi hingga kini tercatat 79 orang,” sebut Martias Wanto.
Selain itu, berdasarkan update data Covid-19 per 18 Desember 2020, angka suspek tercatat 22 orang, probabel nihil, kontak erat 47 orang dan kematian 23 orang.
Dengan masih adanya penambahan kasus baru, tidak hentinya ia mengimbau masyarakat agar tetap disiplin protokol kesehatan, supaya betul-betul terhindar dari virus corona ini. (t_m)