Bupati Agam Lantik 88 Pejabat Struktural

  • Bagikan

AMCnews.co.id — Bupati Agam, Indra Catri Dt.Malako Nan putiah, kembali melantik 88 pejabat administrator dan pengawas yang tersebar di Kabupaten Agam, di aula Bappeda, Senin, (15/10).

Dari 88 pejabat yang dilantik, terdiri dari 24 orang pejabat administrator eselon III dan 64 orang pejabat pengawas eselon IV.

Pada kesempatan itu, turut hadir Asisten I Bidang Hukum Pemerintahan dan Politik Setda Agam, Rahman, Asisten III Bidang Pengadministrasian Umum, Dafrines, kepala OPD serta tamu undangan lainnya.

Dari jumlah itu diantaranya, dr. Syahrizal Antoni, MPH menjabat Direktur RSUD Lubuk Basung, yang sebelumnya fungsional umum Dinas Kesehatan, Dewi Feblina Leni, SH menjabat inspektur pembantu wilayah I, yang sebelumnya fungsional umum Inspektorat.

Bupati menuturkan ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik, semoga amanah yang telah diberikan dapat menumbuhkan motivasi serta semangat baru untuk bekerja yang lebih baik dan penuh tanggungjawab.

Bupati mengingatkan, bahwa jabatan yang dipercayakan kepada pejabat itu merupakan sebuah amanah serta bentuk kepercayaan pimpinan yang harus dijaga dan dilaksanakan sebangan baik.

“Jabatan harus disyukuri, hendaknya dapat dijaga dan diimbangi dengan kejujuran, keikhlasan serta prestasi dalam bekerja,” ujar bupati.

Disebutkan, Pemkab Agam membutuhkan aparatur pemerintah yang mampu bekerja keras, bersinergi dengan masyarakat untuk melakukan percepatan pelaksanaan program yang telah direncanakan.

Momentum pelantikan ini, hendaknya menjadi langkah awal untuk memulai pelaksanaan tugas dan memberikan segala yang terbaik pada pemerintah darah, guna mendukung aktivitas pemerintah dalam menjalankan fungsinya.

“Dengan demikian, pejabat yang dilantik dituntut untuk inovatif, antisipatif, kreatif, solid dan proaktif dalam melaksanakan tugasnya,” jelasnya.

Bupati minta pejabat yang dilantik senantiasa menjaga dan mempertahankan integritas, loyalitas serta komitmen terhadap tugas dan tanggungjawab. Kemudian bersifat sensitif dan responsive terhadap tantangan dan permasalahan baru yang timbul baik dalam maupun luar organisasi. (AMC05)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *