Stok Vaksin Rabies di Agam Terbatas, Realisasi Per Agustus Baru 1.483 Dosis

  • Bagikan

Lubuk Basung, AMC – Dinas Pertanian Kabupaten Agam telah merealisasikan vaksin rabies sebanyak 1.483 dosis per Agustus 2021, dari 7.000 dosis yang ditargetkan tahun ini.

Menurut Kabid Keswan dan Kesmavet, Farid Muslim, target itu sulit untuk dicapai karena vaksin tahun ini hanya tersedia 2.700 dosis, sedangkan permintaan dari masyarakat cukup tinggi.

“Perubahan anggaran tahun ini kita kembali menganggarkan untuk 1.200 dosis lagi,” ujar Farid Muslim, Jum’at (24/9).

Mengingat vaksin yang terbatas, katanya, vaksinasi diprioritaskan di wilayah yang berpotensi miliki kasus tertinggi, supaya dapat menekan angka kasus gigitan di Kabupaten Agam.

“Wilayah yang miliki kasus tertinggi itu adalah Kecamatan Lubuk Basung,” sebutnya.

Secara umum, terangnya, kasus gigitan di Kabupaten Agam capai 132 gigitan per Agustus 2021.

Dengan begitu, Dinas Pertanian Agam terus genjot pelaksanaan vaksinasi terhadap hewan peliharaan masyarakat, sesuai stok vaksin yang tersedia.

Selasa pekan depan, Distan Agam bakal gelar vaksinasi massal rabies terhadap hewan peliharaan masyarakat seperti kucing, anjing dan lainnya. Kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia.

“Vaksinasi massal secara gratis ini disediakan 500 dosis vaksin, dengan lokasi penyuntikan di halaman kantor Dinas Pertanian Agam,” sebutnya.

Untuk itu, ia mengimbau masyarakat agar membawa hewan peliharaannya ke Dinas Pertanian Agam, sesuai jadwal ditentukan untuk divaksin.

Selain vaksinasi massal ini, sebutnya, masyarakat juga bisa memvaksin hewan peliharaannya di UPT Puskeswan terdekat. (t_m)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *