Sungai Pua, AMC – Bupati Agam, Dr. Andri Warman, hadiri acara sunatan massal, yang digelar oleh Yayasan Konco Arek Sahati (Koarsa Foundation), di SDN 04 Kapalo Koto, Kecamatan Sungai Pua, Sabtu (10/7) kemaren.
Ketua Yayasan Koarsa, Dedi Vestrawan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu program bakti sosial yang digelar oleh Yayasan Koarsa.
Dikatakannya, dalam kegiatan sunatan massal ini pihaknya menyediakan kuota sebanyak 70 orang untuk anak-anak di Kecamatan Sungai Pua.
“Namun, sampai 10.00 WIB ini, anak-anak yang sudah mendaftar sebanyak 52 orang, jika nantinya anak-anak yang mendaftar melebihi kuota yang ditentukan, kami akan tetap melayaninya,” ungkapnya.

Bagi anak-anak yang ikut kegiatan ini, terangnya, nantinya akan diberi hadiah berupa kain sarung dan buku serta alat tulis.
“Semoga hadiah yang diberikan ini dapat dimanfaatkan dan digunakan sebaik-baiknya oleh anak-anak,” tukuk Dedi Vestrawan.
Dijelaskan, dalam kegiatan ini, pihaknya juga bekerja sama dengan 15 orang tenaga medis.
“Selain sunatan masal ini, direncanakan kedepannya, kegiatan sosial Koarsa lainnya adalah membagikan daging Qurban di 15 lokasi daerah terpencil di Kabupaten Agam,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Agam Dr Andri Warman, mengucapkan terimakasih kepada Yayasan Koarsa yang telah peduli terhadap anak-anak di Kabupaten Agam, khususnya di Kecamatan Sungai Pua.
“Kegiatan sosial yang dilakukan oleh Yayasan Koarsa ini, banyak memberikan manfaat dan bantuan kepada masyarakat, karena selain sunatan massal, kabarnya kegiatan sosial lainnya adalah membantu kelanjutan dan pembangunan mushala, Qurban, dan lain sebagainya,” jelasnya. (HR)
Respon (1)