Ny Vita Indra Catri Launching Inovasi ‘Sapu Tangan’ di Tilkam

  • Bagikan

Tilatang Kamang, AMC – Ketua TP PKK Kabupaten Agam Ny Vita Indra Catri launching inovasi Sapu Tangan di Aula Kantor Camat Tilatang Kamang, Selasa (21/7).

Camat Tilatang Kamang, Ade Harlien mengatakan, inovasi ini diberi nama Sapu Tangan (Seserahan Pulang Bentuk Buah Tangan) dari Tilatang Kamang. Awalnya yang mempunyai Ide Inovasi sapu tangan ini adalah Ketua TP PKK Kecamatan Tilatang Kamang, Ny Vonnie Ade Harlien.

“Inovasi sapu tangan ini adalah memberikan sesuatu kepada para tamu yang datang sebagai kenang-kenangan atau cindera mata dari Kecamatan Tilatang Kamang,” jelasnya.

Ade Harlien menambahkan, yang menjadi buah tangan itu sendiri adalah hasil dari pertanian, buah-buahan, serta hasil produk dari kelompok dasawisma yang ada di Kecamatan Tilatang Kamang.

“Uniknya inovasi sapu tangan ini adalah, buah tangan ini diberikan kepada tamu, tidak dibungkus dengan kantong plastik maupun kertas atau sejenis lainya, melainkan dengan kain pembungkus yang biasa digunakan oleh orang-orang dahulu, yaitu kain pembungkus silungkang,” katanya.

Inovasi sapu tangan ini selain membangkitkan kembali kebiasaan dan budaya lama yang suka memberi, juga memperkenalkan dan mempromosikan hasil pertanian dan buah-buahan, serta kerajinan tangan, yang merupakan produk asli dari Kecamatan Tilatang Kamang. Sehingga masyarakat terbantu dalam pemasaran produk yang mereka hasilkan. (HR)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *