AMCnews.co.id — Besok, Selasa (25/9), Kerapatan Adat Nagari (KAN) Lawang, Kecamatan Matur, Kabupaten Agam, dinilai tim Provinsi Sumatera Barat.
Menurut jadual, penilaian ini dilakukan pukul 10.00 WIB, yang akan dihadiri Bupati Agam, Indra Catri Dt Malako Nan Putiah, kepla OPD, camat, masyarakat dan tamu lainnya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Nagari (DPMN) Agam, Tedy Marta di Lubuk Basung, Senin (24/9) menyebutkan, KAN Lawang dinilai tim provinsi setelah melalui tahapan penilaian tingkat kabupaten beberapa bulan lalu.
Hasil penilaian itu, KAN Lawang, Kecamatan Matur sebagai terbaik I, KAN Padang Laweh Kecamatan Sungai Pua terbaik II dan KAN Bawan, Kecamatan Ampek Nagari terbaik III.
Penetapan KAN terbaik itu melalui keputusan Bupati Agam Nomor 209 tahun 2018 tentang KAN terbaik tingkat Kabupaten Agam tahun 2018.
Disebutkan, penilaian KAN sebagai upaya mendorong peran dan fungsi KAN di tengah kehidupan masyarakat nagari dan pemerintah daerah dalam melaksanakan pemilihan KAN terbaik setiap tahun.
Dengan demikian, setelah melalui tahapan penilaian yang dilakukan Tim kabupaten, KAN Lawang ditetapkan mewakili Agam dalam penilaian KAN tingkat provinsi.
“Semoga penilaian ini berjalan dengan lancar dan KAN Lawang dapat berikan yang terbaik untuk Agam,” ujarnya berharap.
AMC05