AMC.news.co.id — Libur panjang Idul Fitri 1439 hijriah, tim gabungan Pemkab.Agam, lakukan pengamanan khusus diberbagai objek wisata yang ada di daerah itu.
Hal itu dikatakan Kepala BPBD Agam, MHD. Luhtfi.AR via ponselnya, Minggu (17/6).
Disebutkan, dari banyak wisata di Agam, Pantai Tiku dan Bandar Mutiara menjadi wisata yang diprioritaskan dalam segi pengamanan, karena wisata bahari sering kali terjadi musibah, dan berbagai peralatan sudah disiapkan seperti perahu karet, rompi dan lainnya.
Tim pengamanan berasal dari BPBD Agam, Satpol PP dan Damkar Agam, TNI, Pol Air, Polsek Tanjung Mutiara, KSB dan warga sekitar. “Memasuki hari ke tiga lebaran, situasi masih aman dan terkendali,” kata Luhtfi
.”Wisata lainnya seperti Muko-Muko Maninjau, tim sudah difasilitasi dengan peralatan yang lengkap, wisata Ambun Tanai dan lainnya yang pengamanan sudah dimulai sejak Jum’at (15/6) sore lalu,” jelasnya.
Khusus di kawasan pantai, selain pengamanan, tim juga melakukan patroli keliling di lautan dengan perahu mulai dari TPI sampai Pantai Bandar Mutiara
Pihak BPBD Agam selain mengamankan kawasan pantai juga meminta pengunjung di objek wisata waspada dan menghimbau wisatawan agar tidak mandi di pantai.
(TAM)