Proyek Padat Karya di Malalak Diresmikan, Bupati : Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat

  • Bagikan

Malalak, AMC – Kegiatan padat karya infrasturtur di Kabupaten Agam merupakan usaha untuk menggerakan perekonomian masyarakat. Melalui kegiatan padat karya infrastruktur diyakini mampu memberdayakan tenaga kerja yang terdampak pandemi Covid-19.

Hal itu disampaikan Bupati Agam melalui Asisten II, Ir Jetson, MT saat menandatangani prasasti kegiatan padat karya infrastruktur di Malalak, Kamis (15/12).

Dikatakan bupati, pemerintah daerah terus melakukan upaya mengurangi angka pengangguran yang diiringi dengan dampak inflasi daerah. Salah satunya melalui kegiatan Padat Karya Infrastruktur.

Menurutnya, kegiatan padat karya infrastruktur adalah suatu upaya pemberdayaan masyarakat yang mengutamakan penyerapan tenaga kerja untuk menggerakkan ekonomi masyarakat.

“Melalui pembangunan infrastruktur sederhana, dengan memanfaatkan sumber daya alam yang ada di sekitar lokasi kegiatan diharapkan dapat menggerakan perekonomian warga,” ujarnya.

Pasalnya kata bupati, kegiatan padat karya ini besar manfaatnya bagi masyarakat seperti menyerap tenaga kerja dari kalangan penganggur. “Kegiatan padat karya ini melibatkan warga di sekitar lokasi sebanyak 40 orang untuk 15 hari kerja,” sebutnya.

Manfaat lainnya, pembukaan jalan baru dari kegiatan padat karya infrastruktur ini diyakini akan memudahkan masyarakat dalam mengangkut hasil pertanian.

“Sehingga kegiatan ini dapat membantu memulihkan perekonomian masyarakat kita akibat wabah covid-19,” ujarnya lagi.

Bupati Agam juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat melaksanakan dan mensukseskan kegiatan padat karya tersebut dengan maksimal.”Harapan saya semoga kita semua bisa menjaga serta bertanggung jawab terhadap jalan yang telah kita bangun,” ujarnya.-
Penulis : Depit
Editor : Rezka / Harmen

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *