Tinggal Hitung Hari, Pemprov Sumbar Gelar Rakor Kesiapan Pilkada Serentak 2024

  • Bagikan

Padang, AMC. -Pemerintah Provinsi Sumatera Barat menggelar Rakor kesiapan penyelenggaraan Pilkada serentak 2024, di Santika Premier Hotel Padang, Rabu (20/11).

Rakor yang membahas kesiapan penyelenggaraan Pilkada serentak ini, diikuti seluruh daerah di Sumatera Barat, dari Kabupaten Agam dihadiri Bambang Warsito Kepala Badan Kesbangpol.

Agenda Badan Kesbangpol Sumbar ini turut diikuti KPU, Bawaslu, TNI, Polri dan Kejaksaan se Sumbar.

“Pilkada serentak akan berlangsung sepekan lagi, tepatnya 27 November 2024. Tidak hanya di Sumbar, tapi seluruh Indonesia,” ujar Plt Gubernur Sumbar, Dr Audy Joinaldy saat membuka rakor itu.

Di Sumbar katanya, 56 pasangan calon kepala daerah maju dalam kontestasi Pilkada serentak, 2 paslon tingkat provinsi, serta 54 paslon kabupaten dan kota.

“Dalam Pilkada serentak ini Sumbar memiliki 4.103.083 Daftar Pemilih Tetap (DPT) tersebar di 19 kabupaten dan kota,” terangnya.

Selain itu, Audy menjelaskan beberapa tahapan berpotensi kerawanan dalam pelaksanaan Pilkada serentak di Sumbar.

Potensi itu mulai dari penetapan DPT, pendistribusian logistik, kampanye, masa tenang, pemungutan suara, penghitungan dan merekap hasil pemungutan suara serta penetapan pemenang.

“Beberapa tahapan yang berpotensi kerawanan ini sudah dilalui. Kini tengah berlangsung tahapan kampanye, yang beberapa hari lagi masuk masa tenang hingga pemungutan suara,” katanya.

Untuk itu, dia berharap unsur terlibat dalam kesuksesan Pilkada serentak baik KPU, pemerintah, TNI dan Polri agar dapat bersinergi dalam mengantisipasi tahapan -tahapan itu.
Penulis : Andri
Editor : Reska/Harmen

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *