AMCNews.co.id — TP-PKK Kecamatan Lubuk Basung, berhasil meraih juara umum pada rangkaian lomba masak serba ikan tingkat Kabupaten Agam tahun 2019, yang digelar di Kecamatan Lubuk Basung, Rabu (10/4).
Keluarnya PKK Kecamatan Lubuk Basung sebagai juara umum, atas keberhasilannya meraih juara terbanyak dari beberapa jenis lomba yang dilaksanakan.
Dari pantauan AMCNews.co.id di lapangan, lomba yang dimenangkan PKK Lubuk Basung diantaranya, juara satu PKK Nagari Manggopoh pada lomba Forikan Nagari tingkat kabupaten, juara satu lomba jingle yang ditampilkan dari utusan SMAN 1 Lubuk Basung dan juara tiga lomba masak serba ikan kategori menu kudapan.
Ketua TP-PKK Kabupaten Agam, Ny. Vita Indra Catri, mengucapkan selamat dan apresiasi yang tinggi atas keberhasilan yang diraih TP-PKK Lubuk Basung sebagai juara umum pada acara lomba masak serba ikan tersebut.
Lomba jingle yang dimainkan oleh SMAN 1 Lubuk Basung, akan mewakili Agam di tingkat provinsi.
“Dan untuk lomba serba masak serba ikan kategori kudapan dan menu keluarga akan diutus TP-PKK Kecamatan Matur, karena berhasil memenangkan perlombaan tersebut,” ulasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Agam, Ermanto, selaku fasilitator kegiatan tersebut, mengatakan perlomban ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempopulerkan ikan sebagai makanan bergizi tinggi, sehat, murah dan berkelas.
“Inovasi menu masakan dengan bahan baku ikan juga dapat menarik minat generasi muda kita untuk konsumsi ikan. Adanya gerakan Gemarikan diharapkan dapat mendorong peningkatan konsumsi ikan daerah dan nasional,” katanya. (AMC06)