AMCNews.co.is — Ribuan kaum Millenial di Kabupaten Agam mendeklarasikan diri sebagai kaum tertib berlalu lintas. Pendeklarasian itu dilakukan saat acara Millenial Road Safety Festival yang digelar jajaran Polres Agam bersama Pemkab Agam, Minggu (10/3) di Gor Rang Agam Lubuk Basung.
Acara yang dihadiri mayoritas kalangan anak sekolah itu bertujuan untuk mengampanyekan keselamatan berlalu lintas. Beragam kegiatan digelar dalam acara itu mulai jalan santai, senam massal dan pagelaran seni daerah.
Deklarasi ditandai penandatangan poster yang menyatakan akan tertib berlalu lintas. Dimulai oleh Wakil Bupati Agam Trinda Farhan, Kapolres Agam AKBP Ferry Suwandi, S.IK, Sekda Agam Martias Wanto dan jajaran Polres Agam.
Wabup berharap kepada generasi millenial untuk bisa hidup lebih maju dan modern. Salah satu kriterianya, jelas wabup adalah hidup disiplin.
“Budaya disiplin dan tertib itu tercermin dalam berlalu lintas. Maka ketika berkendaraan lengkapi dulu persyaratannya, seperti SIM, helm, kaca spion dan kelengkapan lainnya. Hal ini demi keselamatan kita sendiri,” jelas wabup.
Sementara itu, Kapolres Agam AKBP Ferry Suwandi, S.IK, mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk wujud kepedulian kepolisian terhadap kaum millenial supaya tidak menjadi korban kecelakaan lalu lintas.
“Saat ini angka kecelakaan di Kabupaten Agam cukup tinggi dan didominasi oleh pelajar. Bahkan rata-rata mereka yang terlibat kecelakaan masih usia produktif, yakni antara 17 hingga 35 tahun,” jelasnya.
Ia berharap usai kegiatan ini kaum milenial dapat menerapkan budaya tertib berlalu lintas di jalan raya.
Seorang peserta, Robby (23) mengaku senang dengan kegiatan tersebut. Menurutnya, kampanye tertib berlalu lintas sangat penting terlebih saat ini banyak korban kasus kecelakaan lalu lintas yang didominasi kalangan anak muda.
“Kita berharap dengan kegiatan ini bisa menambah wawasan dan pengetahuan tentang berlalu lintas, dan kami siap menjadi generasi millenial tertib berlalu lintas,” ujarnya dengan nada semangat. (AMC06)