Budidaya Ikan Nila, Potensi Menjanjikan Warga Padang Tongga

  • Bagikan

AMCnews.co.id — Warga jorong Padang Tongga, kenagarian Manggopoh, kecamatan Lubukbasung, kabupaten Agam, raih omset hingga Rp. 75 juta dengan membudidayakan ikan nila.

Hal ini menjadi inisiatif warga dengan memanfaatkat lahan kosong bekas kebun sawit.

Salah seorang warga Padang Tongga Muhammad Natsir mengaku, usaha beternak ikan yang baru 2 tahun digelutinya ini, ia bisa mendapatkan omset hingga Rp 75 juta, dengan modal Rp 25 juta sudah termasuk makanannya.

“Saya diajak teman untuk usaha ikan Nila, dengan membayangkan omset yang didapat dengan usaha ini, saya coba-coba, Alhamdulillah usaha ini ternyata menguntungkan, dengan modal Rp 25 juta saya mendapatkan untung hingga Rp 50 juta,” ujar Natsir saat dikonfirmasi di kolam ikannya, Sabtu, (7/7)

Untuk budidaya ikan nila mudah, ikan nila kategori ikan yang mudah untuk dibudidayakan, mudah berkembang biak.

“ Panen ikan ini bisa 3 bulan, tidak ada kesulitan untuk beternak ikan ini, karena ikan nila mudah beradaptasi,” ulasnya

(AMC07)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *