Lubuk Basung, AMC – Bupati Agam Dr. H .Andri Warman MM minta Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk memaksimalkan kinerjanya di seluruh wilayah itu.
“Jangan hanya kebersihan Kota Lubuk Basung saja yang diprioritaskan tapi sampah-sampah yang ada di Kabupaten Agam tolong dirapikan,” tegas Andri Warman saat penyambutan Piala Adipura di halaman Kantor Bupati Agam, Rabu (6/3).
Dikatakan, Kabupaten Agam salah satu kabupaten dan kota kecil yang mendapat penghargaan Adipura dari pemerintah pusat.
“Ini tidak luput dari kerja keras kita bersama. Karena tidak akan mungkin seorang bupati bisa sukses tanpa didukung seluruh jajaran yang ada di Pemkab. Agam,” ujarnya.
Selain itu, Bupati Agam turut mengungkapkan rasa syukur mendapatkan penghargaan tersebut.
“Alhamdulillah, apresiasi untuk Dinas Lingkungan Hidup khususnya tim oranye yang telah bekerja siang malam untuk membersihkan Kota Lubuk Basung dan seluruh Kabupaten Agam,” tuturnya.
Bupati Agam mengungkapkan, bahwa dirinya selalu memperhatikan kegiatan dari pasukan oranye.
“Selepas Salat Subuh, saya melihat tim oranye sudah ada di luar rumah dinas bupati. Pekerjaan yang mereka lakukan sungguh memberikan dampak yang luar biasa,” ucapnya.
Bupati Agam berharap, prestasi ini dapat dipertahankan bahkan, ditingkatkan.
“Kita harapkan tahun yang akan datang kita juga mendapatkan penghargaan ini. Terget kita meraih Adipura Kencana,” katanya.
Andri Warman berharap, prestasi itu dapat menjadi motivasi bagi OPD lain untuk mengukir prestasi.
“Mari kita bekerja keras untuk memajukan dan mengharumkan nama daerah di kancah nasional maupun internasional,” katanya.-
Penulis: Tori
Editor : Rezka/Harmen