Bupati Agam Lepas Rombongan BKMT Lubuk Basung

  • Bagikan

Lubuk Basung, AMC – Bupati Agam, diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Drs H Edi Busti, MSi lepas rombongan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Lubuk Basung ke Bekasi, di halaman Masjid Nurul Falah Padang Baru, Lubuk Basung, Kamis, (16/2).

Menurut Ketua BKMT Lubuk Basung, H Sumiarti, rombongan ke Bekasi ini dalam rangka mengikuti Milad BKMT ke-42 yang dipusatkan di Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat.

“Lama perjalanan sampai kembali ke Lubuk Basung direncanakan selama 10 hari,” ujarnya.

Dikatakan, selain menghadiri Milad BKMT, pihaknya bersama 45 orang rombongan BKMT Lubuk Basung juga akan berwisata religi yang ada di Bandung dan Jogjakarta.

Sementara itu, Bupati Agam diwakili Sekda Agam, Drs H Edi Busti MSi mengucapkan selamat kepada rombongan BKMT yang berangkat.

“Semoga selama di perjalanan seluruh rombongan sehat dan selamat sampai kembali ke Lubuk Basung,” harapnya.

Ia berpesan, dalam perjalanan agar rombongan dapat menjaga nama Kabupaten Agam dan memasang niat hanya semata-mata karena Allah SWT.

Ia berharap, hal baik yang didapat selama acara nantinya bisa dibagikan kepada keluarga dan masyarakat disekitar.

“Karena BKMT adalah suatu organisasi yang dapat memberi manfaat bagi keluarga dan masyarakat disekitar,” jelasnya.

Penulis : Harry
Editor : Rezka/Harmen

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *