Dinkes Agam Rawat Jalan 751 Korban Banjir Bandang di Kabupaten Agam

  • Bagikan

Lubuk Basung, AMC– Dinas Kesehatan Agam mencatat daftar rincian pasien rawat jalan korban banjir bandang pada periode 12 Mei-23 Mei 2024 capai 751 orang.

Hal tersebut dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, dr Hendri Rusdian menyebutkan, bahwa 751 orang ini merupakan para korban dan masyarakat dari berbagai kalangan usia dengan penyakit yang tergolong dari kelas ringan-sedang.

“Adapun rincian daftar penyakit dari 751 orang ini meliputi, ISPA 149 orang, luka robek 89, malaise 80, hipertensi 79, dyspepsi 59, cepalgia 54, penyakit kulit 54, febris 54, penyakit gigi 28 dan reumatik atritis 20,”kata Hendri Rusdian kepada AMC, Jumat (24/5).

Ditambahkan, diare 20 orang, gatritis 19, fatigue 18, conjungtivitis 11, diabetes melitus 5, gangguan telinga 5, fraktur/dislokasi 2, paru 2, gigitan serangga 2 dan gangguan kejiwaan 1 orang.

Hendri Rusdian berharap, agar jumlah korban dan pasien tidak akan bertambah.

“Mudah-mudahan, jumlah korban banjir lahar dingin ini tidak akan bertambah, karena kita ikut prihatin dengan apa yang telah terjadi kepada mereka saat ini,”ungkapnya.

Ditambahkan,pihaknya akan terus berkontribusi demi membantu dan menjaga kesehatan korban dan masyarakat disekitar lokasi bencana.

“Kami dari sektor kesehatan akan siap memberikan pelayanan semaksimal mungkin,” ulasnya.-
Penulis : Tori
Editor : Harmen

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *