Bupati Agam Hadiri Pelatihan Remaja Masjid, Guru TPQ dan MDTA Se-Kecamatan Palupuah

  • Bagikan

Palupuah, AMC – Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM meminta masyarakat untuk dapat menjadikan masjid sebagai pusat pemberdayaan ekonomi umat.

Hal ini disampaikannya saat menghadiri pelatihan remaja masjid, guru TPQ dan MDTA se-Kecamatan Palupuah, di Aula Kantor Camat Palupuh, Minggu (26/11).

Andri Warman mengatakan, remaja masjid, guru TPQ dan MDTA memiliki peran penting dalam kemajuan suatu daerah.

“Oleh sebab itu, melalui pelatihan ini diharapkan remaja masjid, guru TPQ dan MDTA dapat memahami dan mengerti tugas dan fungsinya masing-masing, khususnya dalam managemen dan pengelolaan masjid,” ujarnya.

Ia berharap agar masjid dapat dijadikan sebagai pusat pendidikan, pemberdayaan dan perekonomian umat.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM di dampingi Anggota DPRD Agam, Hendrizal menyalurkan bantuan kepada imam, khatib, bilal dan gharin masjid se-Kecamatan Palupuh sebesar Rp80 juta.

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat,” ujar Hendrizal.

Pelatihan dan bantuan ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat khususnya bagi remaja masjid dan generasi muda dalam menyemarakkan masjid.

Pelatihan remaja masjid, guru TPQ dan MDTA serta bantuan untuk imam, khatib, bilal dan gharin Masjid se-Kecamatan Palupuh merupakan pokir anggota DPRD Agam, Hendrizal.
Penulis: Harry
Editor : Rezka/Harmen

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *