Keluarga Besar Bagian ProKP Petik Hikmah Kebersamaan di Bulan Ramadan

  • Bagikan

Lubuk Basung, AMC – Banyak cara yang dapat dilakukan dalam memaknai dan memetik hikmah momentum bulan suci ramadan.

Seperti halnya yang dilakukan keluarga besar Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (ProKP) Setda Kabupaten Agam.

Momentun Ramadan 1443 H dimanfaatkan sebagai ajang merajut silaturahmi dan mempersolid kinerja tim.

Kepala Bagian ProKP Setdakab Agam, Khasman Zaini mengatakan ibadah puasa dapat dimanfaatkan untuk mempererat rasa persaudaraan antar sesama.

Menurutnya, menahan lapar dan dahaga bukan hal terberat saat menjalani puasa, namun menahan diri dari hal yang dapat merusak tali silaturahmi merupakan salah satu tujuan dari berpuasa.

“Untuk itu, momentum puasa ini kami manfaatkan untuk merawat nilai kebersamaan itu, seperti kegiatan silaturahmi dengan berbuka bersama di kantor,” ujarnya, Kamis (21/4).

Pihaknya berharap kegiatan tersebut dapat makin mempererat silaturahmi antara keluarga besar Bagian ProKP, tidak hanya antara pimpinan dan staf, tapi juga dengan keluarga masing-masing.

Lebih lanjut disebutkan, kegiatan silaturahmi itu dilangsungkan dengan berbuka puasa dengan cara sederhana. Menu dan santapan berbukannya pun merupakan hasil tentengan dari rumah masing-masing.

“Disitulah nilai kegiatan ini, meski terkesan sederhana, tapi sangat mewah dengan nilai-nilai kebersamaan,” kata Khasman.

Menurut Khasman, dengan berbuka bersama di kantor, maka akan terjalin komunikasi dan juga interaksi yang positif antara keluarga besar Bagian ProKP.

“Momen yang penuh kehangatan ini selain mempererat silaturahmi, semoga juga mempersolid kinerja tim ProKP untuk kedepan,” ujarnya. (Depit)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *