Masyarakat Nagari Lawang Olah Tebu Jadi Souvenir

  • Bagikan

AMCNews.co.id. Untuk meningkatkan swadaya masyarakat dan memenuhi permintaan pengunjung terhadap souvenir, pemerintah nagari Lawang, kecamatan Matur, kabupaten Agam, memberikan pelatihan kerajinan dengan berbahan baku tebu kepada masyarakat nagari Lawang.

“Mulai dari batang tebu, bunga, hingga ampas, kita manfaatkan untuk membuat souvenir,” ujar Walinagari Lawang melalui perangkat nagari Rahman pada AMCNews.co.id, Rabu, (28/11).

Dikatakan, sebanyak 25 orang mulai dari pemuda dan pemudi hingga ibu rumah tangga masyarakat nagari Lawang antusias mengikuti pelatihan yang diselenggarakan di aula kantor nagari Lawang selama 2 hari Selasa dan Rabu (27-28/11), yang di instruksikan oleh Zilfaroni anak nagari Lawang.

“Dalam pelatihan yang berbahan baku ini kami membuat berupa tempat tissue, bingkai foto, dan sebagainya,” ujarnya lagi

Ia berharap, masyarakat nagari Lawang menjadi masyarakat yang mandiri, yang dapat penghasilan dari keterampilan yang dimilikinya dalam menuangkan gagasan dan kreatifitas, sehingga mereka dapat membuka peluang usaha dengan bekal keterampilan dari yang dipelajari saat mengikuti pelatihan. (AMC07)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *