Lubuk Basung, AMC – Seiring diperbolehkannya menggelar pesta pernikahan di masa new normal dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, pelaku jasa lukis henna di Lubuk Basung mulai keciptratan berkah.
Pasalnya, jasa lukis henna mulai kebanjiran orderan. Seperti yang dialami pemilik bisnis jasa lukis henna, Anna Henna Art di Pulai, Lubuk Basung.
“Alhamdullah saat ini sudah kembali menggeliat, untuk Agustus ini saja sudah ada 15 pesanan untuk henna anak daro,” ujar Anna Hijratul Hasanah, saat dijumpai AMC, Rabu (5/8).
Dikatakan, jumlah tersebut mulai meningkat sejak diberlakukan new normal Juli lalu. Saat ini, dalam sehari dirinya bisa menyelesaikan tiga kali melukis henna.
“Saat PSBB dulu sama sekali tidak ada, itu kan karena memang tidak diperbolehkan melangsungkan pesta pernikahan,” ungkapnya.
Saat ini, dalam sebulan, dirinya bisa melayani 15-20 orang klien. Jumlah itu bertambah saat musim nikah, yakni pasca lebaran Idul Adha.
Kebanyakan, dirinya melayani klien dengan datang langsung ke rumah pelanggannya. Untuk hasil yang maksimal henna diaplikasikan sekitar 1 hari sebelum acara akad.
Sebelum mulai melukis, ia biasanya memberikan pilihan racikan henna bagi pelanggannya.
“Ada dua macam racikan henna, yaitu natural dan Henna racikan pabrikan yang cenderung cepat merah dan beragam pilihan warna,” ujar dia.
Soal harga, Anna memasang harga yang relatif, tergantung jenis henna yang digunakan, dimulai dari Rp150.000 hingga Rp300.000.
“Harga tergantung kualitas henna yang digunakan, biasanya yang dilukis dibagian tangan dan kaki, harga paling bawah Rp.150.000 untuk Lubuk Basung, luar daerah akan ditambah biaya transportasi,” tuturnya.
Mengingat saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, selama melayani jasa lukis henna dirinya tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Tetap gunakan masker. Di tas juga selalu sediakan handsanitiser, biar kita aman dan klien juga aman,” katanya.
Disebutkan, dirinya telah menjalankan bisnis melukis henna sejak enam tahun lalu. Dikatakan kliennya tidak hanya berasal Lubuk Basung.
“Saya sudah melukis henna ke banyak tempat, seperti Pariaman, Bukittinggi, Pasaman Barat, Padang Pariaman, bahkan ke Malaysia,” sebutnya.(Depit)