Tingkatkan Ibadah Masyarakat, Dodi Minta Dukungan Pemda Dalam Pembangunan Infrastruktur

  • Bagikan

Baso, AMC – Tokoh masyarakat Baso, Dodi ST berharap Pemprov Sumatra Barat dan Pemkab Agam membangun infrastruktur untuk kenyamanan masyarakat dalam menunaikan ibadah di Masjid Al-Mustaqim.

Harapan ini disampaikannya saat peresmian Masjid Al-Mustaqim, Jorong Salasa, Nagari Padang Tarok, Kecamatan Baso, Minggu (12/3).

Dodi mengatakan, masyarakat khususnya jamaah Masjid Al-Mustaqim dapat beribadah dengan khusuk, aman dan nyaman perlu adanya sarana dan prasarana yang mendukung.

“Salah satunya yaitu, perlu penambahan rambu – rambu lalu lintas, untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan, karena masjid kita berada di pinggir jalan raya,” ujarnya.

Selain itu, terangnya, kondisi saat ini jika terjadi hujan lebat, maka halaman masjid akan kebanjiran, sehingga jamaah akan kesulitan untuk beribadah.

Dikatakan, banjir ini diakibatkan karena jumlah volume air tidak tertampung oleh sungai dan jalur irigasi yang ada di sekitar.

“Oleh sebab itu, diharapkan kepada Pemerintah Provinsi Sumatra Barat dan Kabupaten Agam untuk dapat membantu dalam proses normalisasi irigasi, agar tidak terjadi banjir lagi,” harapnya.

Ia berharap, dengan dukungan dari pemerintah daerah dalam melengkapi sarana prasarana, maka masyarakat khususnya jamaah Masjid Al-Mustaqim bisa beribadah dengan aman dan nyaman.

Penulis : Harry
Editor : Rezka/Harmen

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *