Ny Yenni Hadiri Pertemuan Istri Kepala Daerah di Solok Selatan

  • Bagikan

Solok Selatan, AMC – Ny Yenni Andri Warman, selaku istri Bupati Agam meng­hadiri pertemuan bulanan de­ngan para istri kepala daerah se-Provinsi Sumbar di Kabupaten Solok Selatan, Kamis (27/1). 

Pada acara itu, Ny. Yenni Andri Warman didampingi Ketua GO­W Agam diwakili Ny. Shinta Ariani, Ketua DWP Agam, Ny. El Edi Busti dan sejum­lah pengurus TP-PKK Agam.

Dalam kesempatan itu Ny. Yenni mengatakan, kunjungan sekaligus pertemuan istri ke­pala daerah kabupaten dan kota ini merupakan kegiatan rutin bulanan dalam mempererat silaturahmi sesama pengurus dan kader PKK, GOW dan DWP se-Sumbar.

Istri orang nomor satu di Agam itu mengatakan ke­gia­tan ini penting dilakukan ka­rena menjadi ajang me­nge­tahui imformasi terkini ke­gia­tan yang telah dilaksanakan dan sedang direncanakan ke depannya.

“Pertemuan ini kita membahas sejumlah program dan masalah-masalah di lapangan yang dihadapi kader,” ujar Ny. Yenni. (Finand)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *