Peduli Sesama, Dasawisma dan BKMT Palimbatan Buat Celengan Akhirat

  • Bagikan

Palupuh, AMC – Kelompok Dasawisma dan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Jorong Palimbantan, Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Palupuh menginisiasi lahirnya program sosial bertajuk celengan akhirat.

Program yang terinpsirasi dari QS. Al Maun itu bertujuan untuk menyantuni fakir miskin dan anak yatim.

Penyuluh Kecamatan Palupuh, Afriadil Hamsyah menuturkan kelompok dasawisma dan BKMT Jorong Palimbatan baru -baru ini duduk bersama dan kembali membicarakan program sosial peduli bersama pada Jumat (19/2) lalu.

“Program sosial yang sudah dibentuk tersebut disepakati diberi nama celengan akhirat,” ujarnya kepada AMC, Senin (22/2).

Lebih lanjut dikatakan, kegiatan sosial itu berupa penggalangan dana santunan bagi anak yatim dan fakir miskin. Disebutkan program itu terinspirasi dari firman Allah SWT yang tertuang dalam Surah Al Maun.

“Celengan akhirat ini akan dibuka dan diserahkan kepada anak yatim dan fakir miskin di saat akan memasuki hari raya Idul Fitri,” ucap Afriadil.

Celengan akhirat ini, tukasnya, sudah berjalan hampir satu tahun. Selama dijalankan, program sosial peduli sesama itu mendapat respon positif dari masyarakat dan pemerintahan nagari setempat.

“Alhamdulillah masyarakat, Wali Jorong Palimbatan Wiwin Kurniawan dan Wali Nagari Pasia Laweh Zul Arfin Dt. Parpatih mendukung gerakan yang dicanangkan ibu-ibu BKMT dan dasawisma ini,” terangnya.

Ditambahkan, BKMT dan Kelompok Dasawisma merupakan salah satu dari kelompok binaan yang dibina pihaknya. Untuk itu, pihaknya berharap kegiatan sosial tersebut dapat berdampak positif bagi masyarakat.

“Mudah-mudahan ini bisa menggerakkan masyarakat dan kelompok organisasi lainnya di Kecamatan Palupuh, khususnya untuk Nagari Pasia Laweh,” ujarnya. (Depit)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *