AMCnews.co.id — Nagari persiapan Sungai Jariang, Kecamatan Lubuk Basung-Kabupaten Agam, gelar gotong royong penanaman pohon pelindung di perbatasan Kecamatan Lubuk Basung dengan Ampek Nagari, Rabu (30/1).
Wali Nagari persiapan Sungai Jariang, Mairizal mengatakan, kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan agar tetap bersih dan hijau, serta untuk percepatan pendefenitifan nagari. Sehingga dalam hal ini partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan.
Goro penanaman pohon pelindung ini melibatkan Satpol PP dan Damkar Agam, BPBD Agam, perangkat nagari, tim percepatan pendefenitifan nagari serta warga setempat.
“Pohon pelindung yang kita tanam sebanyak 150 batang jenis mahoni. Ini bantuan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari,” ujarnya.
Disebutkan, dari jumlah pohon pelindung, tertanami sepanjang 1,5 kilometer wilayah perbatasan Kecamatan Lubuk Basung dengan Ampek Nagari.
Menurutnya, di samping menjaga kelestarian lingkungan, kegiatan ini juga dapat menjadi pendorong masyarakat untuk cinta menanam, sehingga Lubuk Basung lebih hijau agar semakin indah kedepannya. (AMC05)